Tips Cepat Mendapatkan Promosi di Tempat Kerja

Dari bangku sekolah kita semua memimpikan pekerjaan yang bergengsi dan digaji tinggi. Pertanyaannya adalah bagaimana mendapatkan promosi dan mencapai tingkat jabatan yang diinginkan. Banyak orang percaya bahwa dengan mempunyai hubungan baik dengan atasan, mereka akan dengan cepat meraih sukses dan diberi promosi di kantor. Coba kita lihat apakah fakta ini memang benar. Berikut ini, perwakilan agregator lowongan kerja internasional Jooble, telah berbagi informasi berguna terkait isu tersebut:

Mengambil Perhatian Bos

Dengan mengajukan ide-ide inovatif atau melalukan sesuatu yang tidak dilakukan oleh para rekan kerja Anda, Anda dapat mencuri perhatian atasan atau pun menjadi teman dekatnya sehingga akan sering tukar ide dan pikiran.

Produktivitas

Bukan rahasia bahwa jika Anda mau dengan cepat mendapatkan jabatan yang diinginkan, Anda harus menunjukkan hasil yang tidak hanya cukup memuaskan, tetapi yang juga yang akan membuat bos Anda terkesan.

Jangan takut menunjukkan ambisi

Seringkali, kita menganggap ambisi seseorang sebagai fakta yang agak negatif atau juga berpikir orang itu sombong. Akan tetapi, dengan menggunakan ambisi Anda secara bijak berdasarkan kemampuan dan keterampilan yang dimiliki, Anda dapat menunjukkan kepada bos Anda bahwa tingkat profesionalitas dan rasa percaya diri Anda cukup meyakinkan. Dengan ini, baik atasan, maupun kolega di kantor akan menanggap Anda sebagai pegawai dengan potensial yang besar.

Tunjukkan kemampuan jadi pemimpin

Selain ambisi, hal yang juga sangat dihargai oleh top majamenen adalah bakat Anda memimpin rekan kerja di berbagai pertemuan, seminar dan bahkan pada kegiatan-kegiatan informal. Jadilah orang yang dihormati dan disukai oleh rekan kerja, sehingga Anda akan dengan mudah menjadi pemimpin yang baik dan akan menunjukkan kepada atasan bahwa suatu hari mereka dapat berbagi tanggung jawabnya dengan Anda.

Jadi teman dengan bos

Kenalan dan links berguna adalah salah satu cara untuk mendapatkan promosi dengan cepat. Yang pertama, atasan selalu memberi promosi kepada pegawai yang cukup dipercaya dan dikenal dengan baik, sehingga tidak usah terus dikontrol. Lagipula, dengan memiliki jaringan kenalan yang luas, Anda akan dengan cepat dan gampang beradaptasi pada jabatan baru, sehingga akan diterima dengan baik oleh rekan kerja baru juga.


Source

Jooble


 

One thought on “Tips Cepat Mendapatkan Promosi di Tempat Kerja

Comments are closed.